Jakarta, Bertempat disalah satu hotel di Kawasan pantai ancol, grand final duta Muslimah hunt tahun 2024 digelar. Dalam grand final ini, terpilih sebanyak 45 peserta dari 500 peserta lewat audisi yang digelar di beberapa provinsi di Indonesia.
Duta Muslimah hunt atau yang dikenal dengan nama DMH, Merupakan Ajang perlombaan bagi para wanita muslimah di Indonesia yang bertujuan untuk mencari muslimah yang memiliki potensi dan bakat untuk menjadi duta atau perwakilan dalam mempromosikan nilai-nilai Islam, kecantikan, kecerdasan, dan kepemimpinan.

Duta Muslimah Hunt mempunyai prinsip B5 yaitu Beribadah, Berkarya, Berprestasi, Berbagi dan Berinspirasi. Bukan hanya sekedar kalimat tetapi mempunyai misi didalamnya.
Sementara itu, Wiwi Tarwiyah selaku founder Duta Muslimah Hunt mengatakan,Untuk kedepannya, duta Muslimah hunt akan semakin melebarkan sayapnya dengan menggelar audisi di lebih banyak provinsi yang ada di Indonesia.
Dalam acara grand final ini sendiri, duta Muslimah hunt menghadirkan para juri yang mumpuni dibidangnya. Seperti salah satunya, general manager BRTV yakni Hilman Hadiyanto.
Para peserta yang berhasil lolos ke grand final ini pun, merasa sangat senang, karena bisa mengalahkan ratusan peserta lainnya. Dan Acara grand final duta Muslimah hunt 2024 ini sendiri, didukung oleh sejumlah partner,yakni Sponsor Utama Yang memberikan Free Umroh dari PT.Sultanah Navisah Mandiri, BRTV, hingga puluhan MUA dari beberapa provinsi di Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *