BRTV

brtv-logo

KPPU Pantau Komoditas Pangan Jelang Ramadhan

KPPU Pantau Komoditas Pangan Jelang Ramadhan

JAKARTA – Kamis, (23/3/2023) Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) menemukan berbagai kenaikan harga untuk berbagai komoditas pangan, baik di tingkat produsen maupun konsumen.

Peningkatan di tingkat produsen terjadi pada beberapa komoditas pangan, terutama di Pulau Kalimantan (Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat), Pulau Jawa (Banten dan Jawa Tengah) serta Jambi, Bali dan Nusa Tenggara Barat.

Di tingkat konsumen, peningkatan terjadi di hampir semua wilayah.

Dari pengawasan, peningkatan perlu diwaspadai dan diantisipasi pada beras premium, beras sedang, cabai rawit merah dan jagung pipilan kecil karena komoditas tersebut merupakan salah satu bahan baku utama untuk memproduksi produk penting lainnya.

Antisipasi ini perlu dilakukan untuk menghindari kelangkaan yang berdampak pada kenaikan harga.

Temuan tersebut dikemukakan Direktur Perekonomian KPPU, Mulyawan Ranamanggala dan Kepala Kantor Perwakilan KPPU se-Indonesia dalam sebuah forum bersama wartawan tentang antisipasi aksi anti persaingan jelang Ramadhan yang digelar secara daring pada Senin (20/3/2023) lalu.

Sebagai informasi, KPPU bertugas memastikan persaingan usaha berjalan dengan baik sehingga inflasi dapat terkendali.

Momentum hari raya keagamaan kerap memberikan tekanan pada harga berbagai komoditas bahan pokok.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, KPPU baik di tingkat pusat maupun daerah aktif melakukan pengawasan lapangan terhadap berbagai komoditas penting.

Pada periode menjelang Ramadhan 1444 H, KPPU menemukan berbagai kenaikan harga di berbagai komoditas.

Dari koordinasi yang dilakukan dengan pemerintah, berbagai kelangkaan barang-barang tersebut dapat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti faktor cuaca dan hama, peningkatan permintaan menjelang hari raya keagamaan, berkurangnya subsidi biaya produksi, atau peremajaan tanaman pangan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *