banjir di Perumahan Nirwana Residence Sukaraya

KABUPATEN BEKASI – Cuaca ekstrem ditambah dengan intensitas hujan yang tinggi terus mengguyur sejumlah wilayah di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Akibatnya ribuan rumah di Kecamatan Karang Bahagia terendam banjir setinggi satu meter.

Sebanyak 1.200 rumah warga terendam banjir, di Perumahan Nirwana Residence Sukaraya, Kecamatan Karang Bahagia, Kabupaten Bekasi.

Diketahui banjir sudah menggenangi area pemukiman warga sejak Sabtu, (25/2/2023) lalu. 

Banjir yang disebabkan oleh luapan Sungai Kali Ulu yang tak mampu menahan debit air, mengakibatkan jebolnya tanggul sungai.

Selain merendam pemukiman warga, banjir juga berakibat pada tutup dan terputusnya akses jalan.

Sejumlah petugas gabungan sudah terjun ke lokasi untuk melakukan evakuasi terhadap ribuan warga yang terdampak banjir.

Warga yang berhasil dievakuasi sudah dipindahkan ke lokasi yang lebih tinggi dengan menggunakan perahu karet. 

Baca juga: Modus Penyelewengan BBM, BPH Migas Amankan 45,5 Ton Solar Subsidi

Redaksi: Niken Hapsari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *